Rabu
sore tanggal 6 juni tahun 2012 seusai pulang dari tabanan untuk menghadiri
acara pengabenan mertua kakakku, aku rebahan di kamar kost untuk beristirahat
karena dari kemarin malamnya aku menginap di Tabana bareng kawan-kawan dari
Walhi Bali dan FrontierBali dan tidak sempat tidur karena kami asik untuk
bermain kartu.
Tidur dari jam setengah 4 dan terbangun sekitar jam 6
sore lumayan dapat istirahat, walaupun masi terasa capek, tapi aku harus
selesaikan tugas dari bli gendo yaitu memanaskan motor, karena sudah hampir
seminggu ditinggal ke Tabanan motor tersebut tidak pernah dihidupkan,
membersihkan akuarium yang ada di kamarnya dan juga membersihakan kolam ikan.
Pekerjaan pertama yaitu memanaskan mesin motor sangat
mudah dilakukan dan dilanjutkan dengan dengan membersihkan akuarium yang ada
dikamar bli Gendo, untuk hal ini juga tidak terlalu sulit untuk dikerjakan,
karena selain akuariumnya kecil, ikan yang ada di akuarium tersebut juga dua
ekor, yakni jenis ikan mas koki, ikannya sangat gemuk dan lucu.
Nah pekerjaan yang terakhir yang lumayan sulit, karena
harus membersihkan kolam ikan, selain harus menyambungkan selang untuk membuang
air ke got sebelah, aku juga harus menangkap ikan yang lumayan banyak yang di
pelihara sama bli gendo. Jenis ikan yang dipelihara di kolam ini ada ikan nila,
hiu tawar, tawes, koi dan juga ikan sapu-sapu. Dulunya ada juga ikan lele yang
sudah dipelihara dari kecil, namun setelah lumayan besar ikan lelenya loncat
keluar kolam dan dimakan oleh kucing. L
Setelah menunggu kurang lebih satu setengah jam, akhirnya
air di kolam pun tinggal sedikit, dan saat itu aku mulai menangkap ikan-ikan
yang ada di kolam tersebut. Ikan-ikan yang aku tangkap menggunakan jaring
tersebut selanjutnya aku pindahkan untuk sementara ke ember, namun aku terkejut
karena pas menyaring ikan tersebut aku melihat banyak sekali ikan yang masih
sangat kecil-kecil, dan ketika aku lihat lagi ternyata ikan nila yang sudah
dipelihara oleh bli gendo selama hampir empat bulan sudah beranak.
Lalu akupun memisahkan anak-anak ikan nila tadi dengan
ikan-ikan yang lain, setelah kolam benar-benar bersih dan airnya sudah diganti
dengan air yang lebih bersih, aku memasukkan kembali ikan-ikan yang di ember
tadi kembali ke kolam, tidak lupa juga aku masukkan lagi anak-anak ikan
nilanya. Semoga ikan nilanya kembali bisa beranak, dan anak-anak ikan nilanya
bisa tumbuh dengan cepat. J
Apa anak2 ikannya gak dimakan induknya?
BalasHapus